Perangkat Desa Diduga Gelapkan Dana Bansos PKH, Kepala Desa Binong Angkat Bicara
Borneo.News, Banten | Perangkat desa Binong (Parades) Diduga Gelapkan Dana Bansos PKH, Kepala Desa Binong angkat bicara. Diberitakan sebelumnya bahwa Desa Binong Kecamatan Maja Kabupaten Lebak provinsi Banten, diduga telah terjadi penggelapan dana Bantuan Sosial (Bansos) terhadap Keluarga Penerima Manpaat(KPM).
Informasi ini Viral dan mendapat sorotan dari berbagai pihak.Guna menyikapi masalah tersebut, Kepala Desa (Kades) Binong, Saepudin, Angkat bicara, dalam keterangannya, Saepudin membantah dengan tegas bila rumor tersebut adalah tidak benar atau hoax. Selasa 16-9-2024.
"Memang benar ada sedikit kendala atau trouble, tapi itupun bukan berasal dari Parades kami,melainkan trouble terkait error Brilingnya, dan hal tersebut sudah kita selesaikan bersama BPD, Babinsa, Babinkantibmas dan masyarakat Keluarga Penerima Manfaat (KPM)",tegasnya pada wartawan BorneoNews.
Kepala desa Binong saepudin pun menegaskan, "Sekali lagi saya sampaikan bahwa infomasi itu tidaklah benar alias hoax,artinya persoalan ini cukup sampai disini, dan kedepannya penyaluran Bansos didesa Binong agar dilaksanakan secara Transparan dan Akuntabel, ungkapnya.
"Untuk itu kami mohon maaf, khususnya kepada rekan Media agar persoalan ini tidak melebar ke mana mana,lebih jelasnya sebetulnya persoalan ini berawal dari terkendalanya Sistem jaringan Gateway KKS penerima, sehingga tidak terkontrol masuk dan tidaknya bantuan pada KPM,silahkan kawan kawan konfirmasi pada pihak Briling, tegasnya.
Lanjut Saepudin, menyangkut dugaan tidak dibagikannya KKS dan Buku Tabungan PKH kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM),saepudin juga menyangkal, "saya jamin seluruh Parades Desa Binong tak ada satupun yang melakukanya,ujarnya dengan nada tegas.
Sementara ditempat terpisah, salah seorang tokoh masyarakat (tokmas) sekaligus mantan Kepala Desa Binong di era tahun 2001 s/d 2006 membenarkan segala sesuatu yang disampaikan oleh Kepala Desa Binong tersebut.
Penulis : (Welly)