Iti Jayabaya : Sekolah Gratis Andra Soni-Dimyati Sesuai Kebutuhan Masyarakat

Iti Jayabaya : Sekolah Gratis Andra Soni-Dimyati Sesuai Kebutuhan Masyarakat

Smallest Font
Largest Font

Borneo.news, LEBAK -Ketua DPD Demokrat Banten Iti Octavia Jayabaya ikut turun mengampanyekan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Banten nomor urut 2, Andra Soni-Dimyati Natakusumah di sejumlah kecamatan Kabupaten Lebak, Selasa 8 Oktober 2024. Mantan Bupati Lebak dua periode ini meyakini Andra Soni-Dimyati Natakusumah akan mampu melaksanakan janjinya untuk mewujudkan Banten maju, adil, merata dan tidak korupsi. 

Iti Octavia Jayabaya turun bersama Andra Soni ke sejumlah kecamatan di Kabupaten Lebak, yaitu Kecamatan Gunung Kencana, Cirinten, dan Banjarsari. Selain Iti, hadir juga vokalis Setia Band Charly van Houten, dan sejumlah Anggota DPRD dari Demokrat serta Gerindra. Kegiatan tersebut dihadiri ribuan warga. 

“Kita dukung Pak Andra Soni karena visi misinya, diantaranya sekolah gratis di negeri dan swasta,” kata Iti Octavia Jayabaya di Desa Parakan Lima, Kecamatan Cirinten, Kabupaten Lebak. 

Selain sekolah gratis, Andra Soni-Dimyati Natakusumah juga menggagas program desa tangguh. Ini dilaksanakan melalui bantuan keuangan desa senilai Rp. 300 juta perdesa pertahuan.

 “Supaya desa-desa di Banten, termasuk di Lebak bisa berdaya dan mandiri,” tuturnya. 

Pemimpin Banten kedepan, kata Iti, harus mampu menjembatani kepentingan Banten dengan pusat. Andra Soni dinilainya memenuhi kriteria itu karena ditugaskan langsung menjadi Calon Gubernur Banten oleh Prabowo Subianto. 

“Lebak ini luas makanya harus ada kolaborasi antara bupati, gubernur dan pemerintah pusat untuk bersama mendukung pembangunan di Lebak,” katanya. 

Sementara itu, Calon Gubernur Banten Andra Soni mengatakan, luas Kabupaten Lebak kurang lebih sepertiga Banten. Dengan luas ini Lebak membutuhkan anggaran pembangunan yang besar. Sementara, saat ini pendapatannya masih terbilang kecil. 

“Karena itu perlu ada kolaborasi antara bupati, gubernur dan pemerintah pusat untuk memperhatikan pembangunan di Lebak,” katanya. 

Lebak dinilai Andra Soni memiliki potensi yang besar, mulai dari pariwisata sampai pertanian. Kedepan, salah satu kecamatan di Lebak yaitu Kecamatan Cileles akan menjadi tujuan invetasi dengan adanya akses tol Serang-Panimbang. 

“Maka harus kita siapkan generasi Lebak yang unggul agar memiliki kemampuan yang sesuai dengan kebutuhan masa depan. Kami gagas sekolah gratis supaya generasi kita berpendidikan,” ucapnya. 

Ketua DPRD Banten periode 2019-2024 ini meyakini program di bidang pendidikan akan memberikan dampak besar terhadap kemajuan Banten. “Investasi pendidikan akan mengangkat derajat dan mengangkat kita semua. Pak Prabowo siapkan makan bergizi gratis, kami akan siapkan sekolah gratisnya,” pungkasnya.

Editors Team
Daisy Floren
Daisy Floren
Admin Author