Angkatan 98 Meriahkan Puncak Dies Natalis ke 70 Fakultas Hukum USU
Borneo.news Sumut - Kegiatan demi kegiatan telah terlaksana dengan baik dalam rangka memeriahkan Dies Natalis Fakultas Hukum USU ke 70 Tahun dengan diselenggarakan berbagai macam kegaiatan yang menarik. Kegiatan itu, baik yang bersifat ilmiah, akademis maupun hiburan, pertandingan-pertandingan olahraga fun walk serta donor darah, dan masih banyak kegiatan lainnya.
Semarak Dies Natalis FH USU ke 70 Tahun ini dapat dilihat dari antusiasnya keluarga besar Alumni dan Sivitas Akademika Fakulas Hukum USU yang terdiri dari Dosen, Mahasiswa, Pegawai dan Dekanat serta para alumni dari berbagai angkatan yang turut memeriahkan rangkaian kegiatan tersebut.
Sebagai Ketua Panitia Dies Natalis FH USU ke 70 Tahun yaitu Dr. Iwan Ginting yang merupakan alumni Fakultas Hukum USU Angkatan 98 dan saat ini menjabat sebagai Asisten Tindak Pidana Khusus (ASPIDSUS) Kejaksaan Tinggi Sumatera Utara. Dalam sambutannya Dr. Iwan Ginting menyampaikan rasa terimakasih kepada seluruh pihak yang telah membantu baik secara moril dan materil hinggal terselenggaranya acara ini.
"Rangkaian kegiatan ini juga diharapkan menjadi Ajang Silaturrahmi dan temu
kangen seluruh civitas akademika Fakultas Hukum USU dengan para Alumni yang sudah tersebar di seluruh Indonesia agar lebih kompak dan sinergis dalam membangun almamater Fakultas Hukum USU," Kata Dr Iwan Ginting, Minggu (3/3/2024)
Sebagai salah satu rangkaian kegiatan Dies Natalis tersebut dan merupakan acara puncak Dies Natalis Ke 70 Fakultas Hukum USU adalah diadakannya Fun Walk keluarga besar Fakultas Hukum USU dari lintas angkatan pada Sabtu 2 Maret 2024, secara bersamaan diadakan juga pemeriksaan kesehatan gratis dan donor darah serta pengumuman dan pembagian hadiah pemenang lomba dan door prize acara Fun Walk yang telah dilaksanakan, ada ratusan hadianh dari para alumni dan sponsor pada kegiatan tersebut seperti Sepeda Motor, Motor listrik, sepeda, kulkas, kompor gas dan ratusan hadiah lainnya.
Kegiatan Fun Walk tersebut dihadiri oleh lintas angkatan yang merupakan Alumni Fakultas Hukum USU dan juga keluarga besar Fakultas Hukum USU. kegiatan Fun Walk tersebut diikuti sekitar 1000 (seribu) peserta. Angkatan 98 Fakultas Hukum USU baik yang sekarang tinggal di Kota Medan maupun luar kota Medan turut hadir dan memeriahkan kegiatan Fun Walk tersebut, diantaranya Dr. Iwan Ginting, Dr. Onny Medaline, May Susan Mailala, Halida Rahardhini, Fify Ramadhani, Sarjani S, Dessy Haryani, Selly Erika, Ten, Dona Agustina Pohan, Mistariningsih, Achmad Faizal, Sandi Faisal, Fery Sarjono, Bambang Nurdiansyah, Faisal Lubis, Yessy Apsari, Dedy Irsan dan beberapa lainnya.
Selain itu kegiatan ini juga turut dihadiri oleh Rektor USU Prof Dr. Muryanto Amin, ada juga terlihat Ketua Umum IKA FH USU Hasrul Benny Harahap, Wakil Rektor USU Dr. Edy Ikhsan, Dekan Fakultas Hukum USU Dr. Mahmul Siregar, Sekretaris Panitia Dies Natalis Dr. Affila, Bendahara Panitia Dr. Vita CET, SH. para Guru Besar dan Senat Fakultas serta para Mahasiswa dan undangan lainnya.